Satu Pelaku Begal Motor Pasutri di Umbulan Berhasil Dibekuk Polisi

X
Bagikan

Bangil (WartaBromo.tv) – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pasuruan berhasil membekuk salah satu pelaku begal sadis yang beraksi di Desa Umbulan, Kecamatan Winongan Kabupaten Pasuruan pada Minggu (19/1/25) sore. Korban yakni pasangan suami istri yang tengah dalam perjalanan pulang setelah membeli suku cadang.

Berdasarkan hasil penyelidikan, Aksi begal brutal ini dilakukan oleh tiga orang pelaku, salah satunya berhasil dibekuk oleh polisi.

Kasatreskrim Polres Pasuruan, AKP Doni Meidianto, menyampaikan bahwa pelaku yang tertangkap adalah Hasin (27), warga Kecamatan Pasrepan. Penangkapan dilakukan pada Senin dini hari sekitar pukul 01.00 WIB, sedangkan dua pelaku lainnya masih dalam pengejaran.

Videografer: Riski
Video Editor: Oedin