Rembang (WartaBromo.com) – Seorang pencari rumput terkejut saat menemukan mayat bayi di atas saluran air di samping jalan. Awalnya, mayat tersebut dikira bangkai namun kemudian diketahui ternyata tubuh seorang bayi yang sudah meninggal.
Penemuan tersebut terjadi sekitar pukul 11.30 WIB oleh seorang pencari rumput, warga setempat. Saat itu, ia sedang mencari rumput di dekat makam Dusun Mojokopek, Desa Mojoparon, Kecamatan Rembang.
Videografer: Riski
Video Editor: oedin