Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) merilis rekaman kamera trap yang menangkap aktivitas induk dan anak Macan Tutul Jawa, satwa endemik Pulau Jawa. Populasinya diperkirakan mencapai 24 ekor, meskipun penelitian lebih lanjut masih dilakukan untuk memastikan akurasi data.
Mayoritas Macan Tutul Jawa di kawasan ini memiliki warna hitam (melanistik) akibat isolasi populasi. Masyarakat diimbau untuk turut menjaga kelestarian satwa ini dari ancaman perburuan liar dan perubahan habitat.