Ramadhan Berkah: Perajin Lampion Kaligrafi Dibanjiri Pesanan

8 Komentar
X
Bagikan

Mayangan (WartaBromo.com) – Bulan suci Ramadhan membawa berkah bagi umat muslim. Salah satunya adalah perajin lampion kaligrafi, asal Randu Pangger, Kelurahan Wiroborang, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo.

Sejak Januari lalu, duo pemahat lampion kaligrafi Erwin dan Yusak, ‘kuwalahan’ menerima order pelanggan.

Pesanan datang secara langsung maupun melalui aplikasi toko digital. “Sama-sama rame, online atau langsung. Sampai tiga kali lipat dari biasanya,” tutur Erwin, Minggu (26/03/2023).

Sedikitnya ada 611 unit kerajinan lampion kaligrafi. Yang sudah dikerjakan keduanya. Dalam kurun waktu Januari sampai saat ini.

Hasil karyanya, adalah lampion kaligrafi yang cantik. Menggunakan bahan dasar paralon atau pipa pvc berbagai ukuran. Kemudian dipahat menggunakan bor listrik. Sesuai dengan motif ayat suci Al Quran yang dipesan pelanggan.

Videographer : Lailatuansyah
Video Editor : Udin